Featured Article

Tentang Si Kabayan

Ternyata mendatangkan ide postingan tidak seribet yang kita bayangkan , cuma berawal dari alur komentar para sahabat di postingan Brondong Vs Borondong aku punya ide .Untuk postingan kali ini masih seputar nuansa sunda . Bagi orang sunda mustahil tidak kenal dengan tokoh imajinatif yang satu ini dia orang yang polos , lucu dan cerdas. Siapakah dia ?? kita sambut kedatangan Kang Kabayan


Cerita-cerita lucu si kabayan diceritakan secara turun temurun secara lisan sejak abad ke 19 sampai sekarang . Seluruh ceritanya menggambarkan kehidupan masyarakat sunda sehari - hari yang terus berkembang sesuai zaman.

Salah satu film yang kusuka adalah Si Kabayan Dan Anak Jin
Yang menceritakan tentang petualangan kang kabayan bersama anak jin . Si Kabayan ( Didi Petet ) ceritanya jadi santri disebuah pesantren , di pesantren itu kabayan bertemu Nyi Iteung ( Nike Ardila ) , anak tunggal pemilik pesantren/ Ajengan. Kabayan sangat memuja Nyi Iteung dan ingin mendapatkan perhatiannya .Dalam usahanya ini si kabayan dibantu anak jin ( Sena A utoyo ) yang semula menggangunya tapi lama kelamaan anak jin itu bersahabat bahkan bisa menampakan diri hingga suatu hari datang teman ajengan , Pak Cokro ( Moortri Poernomo ) , untuk membalas budi yang pernah diterimanya. Iteung diminta di sekolahkan di IAIN yogya, iteung terpaksa bergaul akrab dengan jerry ( Regy Reygusta Ninda ) keponakan bu cokro ( Yetti Syarifah ) Mereka diharap berjodoh. Anak Pak Cokro sendiri ,Budiman ( Jef Elva Koswara ) yang belajar juga dipesantren. memberitahukan kabayan bahwa Jerry pecandu narkotika . Timbul lah ke khawatiran kabayan dan berangkatlah kabayan untuk menyusul Nyi iteung
.Dan ternyata Nyi Iteung telah di jual ke sindikat narkoba , apakah Nyi Iteung dapat di selamatkan ?? mending lihat aja filmnya ..



Postingan kali ini untuk membuka senyum ketika mengingat masalalu.
Diberdayakan oleh Blogger.

Followers